Saturday, December 7, 2013

JEJAK, JURNAL EKONOMI DAN KEBIJAKAN, JURUSAN EKONOMI PEMBANGUNAN FAKULTAS EKONOMI UNNES, Volume 1, Nomor 1, September, 2008, ISSN 1979–715X



Analisis Tingkat Pertumbuhan Ekonomi dan Potensi Ekonomi terhadap Produk Domestik RegionalBruto (PDRB) Kabupaten Pati Tahun 2002–2005 Bambang Prishardoyo   1–8 

ƒDampak Pertumbuhan Ekonomi Kota Semarang terhadap Kemacetan Lalulintas di WilayahPinggiran dan Kebijakan yang DitempuhnyaEtty Soesilowati   9–17 

ƒThe Quality of Growth: Peran Teknologi dan Investasi Human Capital sebagai PemacuPertumbuhan Ekonomi Berkualitas P. Eko Prasetyo   18–31 

ƒAnalisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Investasi Swasta di Jawa Tengah
Hadi Sasana 32–40 

ƒPenentuan Bentuk Fungsi Model Empirik: Studi Kasus Permintaan Kendaraan Roda Empat Barudi IndonesiaAndryan Setyadharma   41–49 

ƒDeteksi Dini Krisis Perbankan Indonesia: Identifikasi Variabel Makro dengan Model Logit
Shanty Oktavilia 50–62 

ƒKeterkaitan Desentralisasi Fiskal sebagai Political Process dengan Tingkat Kemiskinan di
IndonesiaLesta Karolina Sebayang  63–69 

ƒPeningkatan Produksi Kerajinan sebagai Upaya Mengentaskan Kemiskinan
Siti Maisaroh 70–82


Pada terbitan perdana ini, disajikan delapan artikel yang 87,5% atau tujuh artikel merupakan hasil riset dan 12,5% atau satu artikel merupakan hasil kajian teoritis. Semua artikel ini merupakan kajian kusus dalam ruang lingkup bidang ilmu ekonomi pembangunan dan kebijakan. Artikel pertama ditulis oleh Bambang Prishardoyo menganalisis tentang tingkat pertumbuhanekonomi dan potensi ekonomi terhadap PDRB di Kabupaten Pati periode 2000-2005. Selanjutnya Etty Soesilowati menganalisis tentang dampak pertumbuhan ekonomi Kota Semarang terhadap kemacetan lalulintas di wilayah pinggiran dan kebijakan yang ditempuhnya. 

Untuk menjembatani masalah pertumbuhan ekonomi, investasi dan masalahnya, baik ditingkat regional maupun nasional, P. Eko Prasetyo mengkaji masalah kualitas pertumbuhan ekonomi melalui; peran faktor teknologi dan investasi human capital sebagai pemacu pertumbuhan ekonomi yang berkualitas. Masih terkait tetang kajian investasi, Hadi Sasana mengkaji faktor-faktor yang mempengaruhi investasi swasta di Jawa Tengah. Selanjutnya, kajian dari segi model teori ekonomi dan aplikasinya diawali dari artikel hasil karya Andryan Setyadharma yang mengkaji penentuan bentuk fungsi model empirik; studi kasud permintaan kendaraan roda empat di Indonesia. Sedangkan, Shanty Oktavilia, telah mengidentifikasikan variabel makro dengan model logit untuk mengkaji masalah diteksi dini krisis perbankan Indonesia. Kajian model selanjutnya tentang keterkaitan desentralisasi fiskal sebagai political proces dengan tingkat kemiskinan di Indonesia adalah merupakan artikel hasil karya dari Lesta Karolina Sebayang. Kemudian sebagai penutup dalam edisi perdana ini, masih terkait dengan artikel masalah kemiskinan, Siti Maisaroh telah mengkaji masalah peningkatan produksi kerajinan sebagai upaya mendukung program pengentasan kemiskinan.
 
Download Full Text

No comments: